Universitas Syiah Kuala menerima calon peserta Program Studi Magister Administrasi Pendidikan (MAP) Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024, dengan persyaratan dan tahapan sebagai berikut:
A. PERSYARATAN PESERTA
- Lulusan Sarjana Perguruan Tinggi Negeri atau Swasta yang telah terakreditasi BANPT dengan IPK 3.00 dan bagi lulusan (alumni) Universitas Syiah Kuala IPK 2.75.
- Memiliki Ijazah Sarjana dan Transkrip Nilai.
- Surat Keterangan Sehat dari Dokter pemerintah.
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku.
- Foto terbaru berlatar merah ukuran 4 x 6 cm.
- Surat rekomendasi dari pembimbing/atasan.
- Surat pernyataan.
- Peserta yang tidak memenuhi persyaratan dapat didiskualifikasi sepanjang proses seleksi.
B. TAHAPAN PENDAFTARAN
- Melakukan pembayaran biaya pendaftaran sebesar Rp. 750.000,- (tujuh ratus lima puluh ribu rupiah) dengan memasukkan NIK KTP sebagai Identitas (untuk memperoleh nomor PIN Registrasi) pada Bank Syariah Indonesia (BSI) secara Host to Host dengan tipe pembayaran 9442-USK S2 (bisa dengan M-Bangking BSI).
- Mengisi formulir pendaftaran dengan mengunggah berkas pada poin 3 (tiga) di bawah ini dan mencetak kartu tanda peserta secara online yang tersedia pada laman https://pendaftaran-pps.usk.ac.id.
- Mengunggah kelengkapan berkas pendaftaran sebagai berikut:
a. Fotokopi ijazah Sarjana yang sudah dilegalisir.
b. Fotokopi transkrip nilai yang sudah dilegalisir.
c. Fotokopi Akreditasi Program Studi Asal.
d. Foto berlatar merah ukuran 4 x 6 cm.
e. Surat Keterangan sehat dari Dokter Pemerintah.
f. Surat Izin dari Atasan (bagi pegawai/karyawan).
g. Surat Rekomendasi dari 2 (dua) orang Pakar Senior (Dosen/Atasan), file dapat diunggah pada laman https://pendaftaran-pps.usk.ac.id.
h. Surat Kesanggupan Biaya Studi (materai Rp. 10.000.-), file dapat diunggah pada laman https://pendaftaran-pps.usk.ac.id.
i. Semua Kelengkapan Dokumen yang sudah diunggah di atas, harus dibawa pada saat sesi wawancara.
C. TAHAPAN SELEKSI
TANGGAL | KEGIATAN | TEMPAT |
---|---|---|
13 s.d 27 Desember 2023 | Pembayaran Biaya Pendaftaran | Bank BSI secara Host to Host |
Pendaftaran Online | https://pendaftaran-pps.usk.ac.id | |
28 Desember 2023 | Cetak Kartu Ujian | https://pendaftaran-pps.usk.ac.id |
4 Januari 2024 | Tes Potensi Akademik (TPA) | |
Tes Kemampuan Bahasa Inggris (TKBI) | ||
Tes Kemampuan Bidang Studi | ||
5 Januari 2024 | Pelaksanaan Tes Wawancara | |
10 Januari 2024 | Pengumuman kelulusan | https://usk.ac.id https://sps.usk.ac.id |
12 s.d 18 Januari 2024 | Pendaftaran Ulang dan Pembayaran Biaya SPP | Bank BSI secara Host to Host |
22 Januari 2024 | Hari Permulaan Kuliah | Program Studi |
D. BIAYA PELAKSANAAN PROGRAM
Berdasarkan Perjanjian Kerja Sama antara Universitas Syiah Kuala dengan Dinas Pendidikan Provinsi Aceh, Biaya Penyelenggaraan Program Studi Magister Administrasi Pendidikan (MAP) Kelas Kerjasama Universitas Syiah Kuala Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 dengan durasi 4 semester adalah sebagai berikut:
No. | Keterangan | Jumlah (Rupiah) |
---|---|---|
1 | Tahapan pertama (semester pertama) Biaya Pendaftaran Rp 750.000,- dan SPP Rp 10.500.000,- | 11.250.000,- |
2 | Tahapan kedua (semester kedua) | 10.500.000,- |
3 | Tahapan ketiga (semester ketiga) | 8.500.000,- |
4 | Tahapan keempat (semester keempat) | 2.500.000,- |
TOTAL | 32.750.000,- |
E. ALAMAT SEKRETARIAT
- Program Studi Magister Administrasi Pendidikan, Jln. Tgk. Chik Pante Kulu No. 5, Gedung E Sekolah Pascasarjana Universitas Syiah Kuala, Darussalam, Banda Aceh, Aceh, 23111, Indonesia. Email: map.pps@usk.ac.id.
- Nomor Kontak Pendaftaran: 081269772020, 085260022824 dan 0811686558.
Selengkapnya informasi dapat di unduh di sini.
Comments are closed